Monday, November 23, 2009

Bisnis dengan Modal Kecil Hasil Besar


Adakah cara memulai bisnis dengan modal dengkul? Pertanyaan ini banyak diajukan oleh mereka yang ingin sekali membuka usaha tapi tidak memiliki cukup modal. Mungkin juga diajukan oleh orang yang punya modal tapi tidak berani mengambil resiko kehilangan modal. Sehingga dianggapnya bisnis modal dengkul merupakan langkah yang aman.

Dalam prakteknya memang banyak yang bisa memulai usaha tanpa modal uang sepeserpun. Contoh paling banyak adalah makelar. Ia hanya perlu mempertemukan orang yang ingin menjual dengan orang yang ingin membeli, kemudian ia akan mendapat komisi. Tapi untuk menjadi makelar yang profesional dengan penghasilan yang bagus apakah hanya cukup dengan modal dengkul? Saya yakin pasti tidak, ia pasti memerlukan modal-modal lainnya.

Ada juga sich yang benar-benar hanya menggunakan dengkulnya yaitu tukang pukul, tukang pikul di pasar, tukang parkir, Pak Ogah, dan sejenisnya. Tapi apakah itu bisnis yang anda inginkan?

Kalau saya pribadi, sebaiknya jangan biasakan berkeinginan untuk memulai bisnis hanya dengan modal dengkul. Hasilnya lebih tidak menentu. Alangkah baiknya kalau kita bisa memanfaatkan modal yang lebih dahsyat yang sudah kita miliki. Bukankah kita punya Otak yang bisa kita manfaatkan untuk memulai usaha.

Daripada menggunakan modal dengkul, hasilnya akan jauh lebih baik kalau kita mau memulai bisnis bermodal otak. Modal dengkul sebentar saja akan lelah dan salah-salah kalau kaki patah, bisnis juga musnah. Kalau bisnis pakai otak, seburuk apapun kondisi bisnisnya bisa dicari siasat yang lebih tepat sehingga bisnis bisa selalu selamat.

Gunakan imajinasi dan pikiran untuk memikirkan cara atau strategi memanfaatkan potensi yang ada untuk memulai usaha. Bukankah dengkul juga dikendalikan oleh otak. Kalau memulai usaha dengan hanya mengandalkan dengkul berarti otak dikendalikan dengkul dong.

Jadi bagi yang ingin segera memulai bisnis, gunakan otak, pikiran, dan imajinasi anda. Temukan jalan yang terbaik untuk memulai. Otak adalah modal paling mahal di dunia. Saya yakin orang-orang sukses pasti lebih banyak menggunakan otaknya daripada dengkulnya. Kecuali otak anda sudah ada di dengkul, silahkan berbisnis dengan dengkul anda.
(Sumber By:Fuad Muftie)

Wednesday, November 11, 2009

Peluang Bisnis

Jangan Remehkan Peluang Sekecil Apapun


Dalam berbagai kesempatan, saya selalu bertemu dengan orang dari berbagai latar belakang. Suatu ketika, saya bertemu dengan seorang pengusaha pakaian muslimah. Ia berjualan di Tanah Abang. Konternya selalu ramai dipadati pembeli. Orang yang memesan untuk dijual lagi pun banyak yang berdatangan ke konternya. Selain dikenal mempunyai produk baju-baju muslim yang berkualitas bagus, harga yang ditawarkannya pun termasuk murah.

Ibu ini, sebutlah namanya Bu Suci, sebelumya adalah seorang pegawai di sebuah bank swasta. Menurut penuturannya, ia sebenarnya punya jenjang karir yang lumayan bagus di kantornya. Jabatan terakhirnya adalah senior manager bidang keuangan. Suatu ketika, ia membeli sebuah baju muslim di Tanah Abang yang akan digunakan untuk mengikuti pengajian di kantornya. Singkat cerita, ternyata rekan sekantornya banyak yang berminat untuk mendapatkan baju sejenis miliknya. Satu dua orang kemudian memesan untuk dibelikan baju yang sama.


Untuk satu pesanan baju, ia menetapkan harga dengan selisih keuntungan sekitar Rp20 ribu per baju. Jika dinilai dengan upaya belanja ke Tanah Abang, keuntungan itu hanya untuk menutupi ongkos transportasi saja. Meski begitu, Bu Suci sudah merasa senang. Karena, ia merasa bahwa ternyata baju yang dibeli di Tanah Abang bisa dijual dengan harga lebih mahal. Maka, meski kecil untungnya, ia pun kemudian rajin menawarkan baju-baju model lain yang juga diperolehnya dari Tanah Abang ke rekan kerja atau tetangganya.

Tak disangka, sambutan pasar pun makin baik. Dari satu dua pesanan, akhirnya jumlah pemesan pun makin banyak. Bahkan, jika mendekati hari raya, pesanan pembelian sangat berlimpah. Tak terasa, keuntungan yang diraih pun makin berlipat. Melihat keuntungan yang makin naik, Bu Suci pun akhirnya memutuskan untuk menekuni penjualan baju lebih serius. Ia pun kemudian menjadi agen tunggal beberapa merek yang dijual di Tanah Abang. Hubungannya dengan supplier penyedia baju-baju muslim makin bagus. Pesanan yang mengalir kepadanya kemudian tak hanya menjelang hari raya, namun juga tetap banyak di hari-hari biasa.

Kini, Bu Suci akhirnya memutuskan untuk keluar dari pekerjaannya di bank dan kemudian menyeriusi usaha jual baju muslim. Ia menggunakan metode direct selling dengan menyebar brosur ke semua relasinya. Ia juga melayani pembelian online dari website yang dikembangkannya. Uniknya, sampai sekarang, ia tak pernah punya usaha penjahitan sendiri. Jadi, dari dulu, ia hanya menjualkan produknya orang lain. Namun, karena pasar yang sudah makin luas, ia bisa mengambil barang ke supplier-nya dengan mudah. Bahkan, fasilitas harus membayar cash seperti yang dulu harus dilakukan saat mengawali usaha ini, kini tak lagi dialaminya. Kepercayaan para supplier baju sudah sangat tinggi kepada Bu Suci.

Saat ngobrol dengannya, saya pun bertanya kepadanya. Bagaimana Ibu bisa sampai memilih keluar kerja dan jadi pengusaha? Si Ibu enteng menjawab, "Karena saya merasa harus segera meraih peluang sekecil apapun yang ada di depan saya."

Jawaban yang sepele. Namun, jika dilihat dari bukti nyata yang dialaminya, Bu Suci seolah menegaskan, kesempatan baginya adalah sebutir mutiara yang harus segera diambilnya. Lepas dari pertimbangan apapun yang dimiliki Bu Suci saat memilih keluar kerja, sebenarnya apa yang disebut Bu Suci sebagai peluang kecil itu memang bertebaran di mana-mana. Sayangnya, kadang kita meremehkannya. Atau, bahkan, kita takut untuk meraihnya karena dianggap keuntungannya sangat minim. Padahal, jika diseriusi, untung yang kecil ini jika dikumpulkan bisa menjadi jauh berlipat ganda.

Maka, alangkah baik jika kita mulai saat ini tidak lagi meremehkan peluang, sekecil apapun, yang ada di depan kita. Bagi Anda yang punya bisnis percetakan misalnya. Jangan tolak pesanan kartu nama yang mungkin nilainya tak seberapa dari seseorang. Sebab, bisa jadi dari pesanan kecil itu, jika si pemesan puas, ia akan merekomendasikan usaha cetak Anda ke teman-temannya. Bagi Anda yang punya bisnis katering, jangan tolak pula pesanan-pesanan kecil yang masuk kepada Anda. Sebab, bisa jadi, dari pesanan yang sedikit, ia akan merekomendasikan katering Anda pada relasinya. Begitu seterusnya. Dari orderan kecil, dari peluang sekecil apapun, jika diseriusi, bisa jadi, akan terkumpul peluang-peluang lain yang jauh lebih besar, untuk memajukan usaha.

Oleh : Agoeng Widyatmoko - Konsultan independen usaha kecil (UKM)

Monday, November 9, 2009

Inspirasi dan Motivasi

Virus wirausaha menyebar, semangat meninggi  

Jajaran birokrasi sudah tertular virus. Namun, bukan sembarang virus, karena yang menular itu adalah semangat wirausaha. Tak hanya di lingkungan Kabinet Indonesia Bersatu, semangat itu sudah tertular ke berbagai pimpinan daerah. Setidaknya, itulah pengakuan Dino Pati Djalal, juru bicara Presiden.



oleh : Hilda Sabri Sulistyo

Berbicara pada peluncuran Program Universitas Ciputra Entrepreneurship Centre (UCEC), Senin malam, di Ciputra World Jakarta, Dino menjamin 'virus' wirausaha tebarkan tokoh properti nasional ini meluas ke berbagai sektor.

Di pemerintahan, dampak virus itu tampak pada budaya kerja dan keinginan bekerja secara profesional, seperti yang dicontohkan Bupati Sragen dan pemimpin daerah lain yang mampu memajukan daerahnya dengan sektor unggulan.

"Kalau dulu pemimpin daerah hanya bekerja untuk menangani masalah rutin, sekarang mereka sudah menjadi inovator, bagaimana memajukan bangsa dengan potensi sumber daya yang dimiliki," tandasnya.

Dia menyebutkan upaya Ciputra melobi Menkokesra, Mendiknas, Meneg BUMN dan berbagai lapisan masyarakat agar menggerakkan semangat wirausaha mulai menunjukkan hasil dengan adanya komitmen membuat program nyata dan memasukkan kurikulum wirausaha dalam sistem pendidikan nasional.

Hal yang perlu dipelajari dari Ciputra, kata Dino, adalah pengalaman dan kemampuannya mengisi peluang dan kesempatan. Entrepreneurship itu konsepnya know how, tidak melulu mengandalkan aspek intelektual atau harus jenius dulu.

Entrepreneurship penting apalagi di abad ke-21 banyak temuan-temuan yang sifatnya revolusioner melebihi imajinasi manusia. Wirausaha selama tiga generasi membuktikan adanya pertumbuhan dan pemerataan sehingga harus digerakkan di semua lapisan masyarakat.

"Ditunjang stimulus dan kebijakan pemerintah, serta entrepreneurship dari berebagai pihak, saya optimistis Indonesia akan maju. Virus ini harus menjangkiti individu sehingga cara pandang keluarga, komunitas akan berubah," kata Dino.

Menurut Ciputra, visinya menyebarkan semangat wirausaha dilandasi keyakinan bahwa hal itu mampu mengatasi pengangguran dan masalah kemiskinan. Untuk itu, perlu dukungan pemerintah untuk memunculkan wirausaha baru yang akan menyelamatkan negara ini dari krisis ekonomi.

Pada era 1965 dan 1985, AS dilanda kekhawatiran besar munculnya pengangguran akibat krisis ekonomi, "Tetapi karena pemerintahnya menciptakan stimulus untuk pengembangan wirausaha maka masyarakatnya justru menciptakan berbagai macam peluang dan lapangan kerja," kata Ciputra.

Dalam mendorong masyarakat menjadi wirausaha, Ciputra memberikan pelatihan dan sosialisasi hampir di semua lini dan jenjang pendidikan, termasuk menggandeng perguruan tinggi dan perusahaan besar seperti PT Martina Beauty Gallery.

Ciputra juga menjalin kerja sama dengan Yayasan Damandiri untuk memberdayakan rakyat miskin di perdesaan ataupun perkotaan. Yayasan ini memiliki program pemberdayaan masyarakat melalui ribuan Posdaya untuk memberikan pelatihan entrepreneurship.

"Di masa pemerintahan yang jauh lebih demokratis, kita harus punya solusi untuk mengatasi masalah kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan," kata Haryono Suyono, Ketua Yayasan Damandiri Haryono.

Manfaat pelatihan

Nur Annisa Rahmawati, wanita pengusaha baju muslim dengan basis pemasaran melalui Internet, menilai pelatihan wirausaha bermanfaat besar bagi pribadi ataupun bisnisnya.

Annisa merupakan peserta program Campus Entrepreneurship UCEC-UGM angkatan dua periode Mei-Agustus 2008. "Pelatihan memberi paradigma baru, bahwa modal bukanlah syarat utama untuk mengembangkan usaha. Kita harus kreatif, inovatif dan memiliki networking yang luas

Sebelum ikut pelatihan omzet Annisa hanya Rp20 juta per bulan, tetapi pada Januari 2009 bisnis online-nya meraup omzet Rp80 juta. "Karena saya memperbaiki penampilan website, melakukan subkontrak dan fokus pada desain."

Annisa juga mampu menembus pasar Qatar, dan karyawannya pun bertambah dari 25 orang menjadi 45 orang. Wanita berusia 27 tahun itu bersyukur mampu memberdayakan kaum wanita di sekitar rumahnya di Kotagede, Yogyakarta.

Dia menilai virus wirausaha yang ditularkan Ciputra membuatnya bersemangat tinggi. "Pak Ci contoh konglomerat yang memiliki kecerdasan spiritual tinggi sehingga mau berbagi pengalaman, pengetahuan. Saya tentunya juga punya mimpi untuk bisa sesukses beliau." (hilda.sabri@bisnis.co.id)

Kadek Eka, Mendunia Lewat Lulur Wangi

Kadek Eka, Mendunia Lewat Lulur Wangi


Berani mengambil jalur yang berbeda, Kadek Eka Citrawati (31) harus berpeluh membangun bisnis produk perawatan tubuhnya dari nol. Namun, kerja keras perempuan kelahiran 18 Agustus 1977 ini berbuah manis.



Awal mula membangun Bali Alus?
Orangtua saya di kampung adalah petani. Setiap bulan mereka mengirim rempah-rempah hasil kebun ke berbagai tempat. Bukan cuma Indonesia, tapi juga ke luar negeri seperti India dan Thailand. Ada cengkeh, jahe, temulawak, dan masih banyak lagi. Katanya sih untuk bahan baku kosmetika dan berbagai produk perawatan tubuh.

Lalu?
Dari sini timbul rasa penasaran saya. Kok, kenapa bahan asli Indonesia dipakai untuk produk merek luar yang berarti akan ditempeli brand asing pula? Kenapa bukan kita sendiri saja yang olah bahan-bahan mentah ini hingga jadi produk perawatan tubuh dengan label asli anak Indonesia. Kan, lebih baik dan lebih besar pula nilainya.
Dari sini saya lalu mencoba-coba membuat sendiri beberapa jenis produk perawatan tubuh. Awalnya belum saya kasih nama atau label. Setelah benar-benar fokus di usaha ini, setelah lulus kuliah tahun 2008, baru saya namai Bali Alus.

Apa jenis produk pertama yang Anda buat?
Lulur scrub. Baru kemudian minyak esensial, sabun, dan produk-produk lainnya. Karena waktu memulai saya masih kuliah, jadi hanya sempat mengerjakan di sela-sela waktu luang. Namanya juga coba-coba, lebih banyak gagal daripada berhasilnya.

Apalagi, saya melakukan semuanya sendiri, mulai dari riset, mencari bahan, meramu, eksperimen, sampai tes produk. Makanya butuh waktu lama, bertahun-tahun, baru saya bisa membuat produk yang layak pakai.

Yang juga bikin lama, saya berkeras semua bahan serba tradisional dan asli. Saya ingin produk saya alami dan natural. Misalnya membuat sabun, saya benar-benar dari minyak kelapa murni tanpa campuran bahan kimia sedikit pun.

Berapa lama Anda harus bereksperimen hingga menemukan formula ramuan yang pas hingga bisa menghasilkan produk jadi?
Lama ya, dari saya mulai kuliah hingga lulus. Makan waktunya juga karena saya enggak cuma eksperimen bikin lulur scrub saja, tapi juga produk-produk lain. Saya pikir sekalian saja. Biar nanti jadinya juga serentak, dan saya bisa mulai memasarkan dengan serius.

Kabarnya, latar belakang Anda tidak ada hubungannya dengan produk kecantikan ya?
Betul, tidak ada sama sekali. Saya ini seorang arsitek (Kadek lulusan arsitektur Univesitas Udayana, Bali). Semuanya hanya berbekal rasa suka, rasa penasaran, ditambah keinginan kuat saja.

Jadi saya cuma mengandalkan kekuatan sendiri dan belajar otodidak dalam semua hal. Internet dan buku-buku adalah alat utama saya mencari ilmu tentang pembuatan produk perawatan tubuh.

Sama sekali tanpa bantuan tenaga ahli?
Awalnya, saya benar-benar sendiri dan tanpa bantuan satu pun tenaga ahli. Paling saya diskusi dan tukar pikiran dengan kakak-kakak saya yang berdomisili di luar negeri (Kadek bungsu dari 5 bersaudara). Basic-nya dari kecil saya sering memerhatikan orangtua dan nenek saya membuat ramuan lulur tradisional Bali yang disebut boreh.

Dulu, nenek membuat boreh dari campuran beras, jahe, cengkeh, diulek hingga menjadi pasta. Ini menginspirasi saya. Dengan bahan yang sama, tapi dimodifikasi dengan bengkuang, jadilah lulur scrub ala Bali Alus yang bisa memutihkan kulit. Jadi mulanya saya murni otodidak.

Tapi, setelah lulus kuliah dan fokus dengan Bali Alus, saya mulai mencari pengetahuan tambahan dengan belajar pada ahlinya. Saya sampai mendatangkan tenaga ahli dari Belanda. Beliau saya kontak lewat internet. Jauh-jauh datang ke Bali hanya untuk mengajari saya.

Produk seperti apa sih yang sebenarnya ingin Anda buat hingga mau repot-repot begitu?
Karena niat saya muncul dari melihat produk perawatan tubuh luar yang modern, maka dari awal saya sudah bertekad ingin membuat produk dengan konsep modern, tapi tetap terbuat dari bahan-bahan tradisional. Misalnya, aromaterapi untuk pengharum mobil, itu kan sesuatu yang moderen, tapi saya menggunakan rempah-rempah tradisional sebagai bahan dasarnya.

Saya juga berusaha semaksimal mungkin agar produk saya memenuhi standar kualitas produk kecantikan luar yang sudah mendunia. Tujuannya tentu supaya orang luar juga mau pakai produk saya. Target saya bukan cuma pasar Indonesia.

Anda begitu optimis. Apa pasar untuk produk perawatan tubuh memang menjanjikan?
Menurut saya, pasar untuk produk yang berhubungan dengan kecantikan selalu menjanjikan. Karena di belahan dunia mana pun, kaum perempuannya selalu butuh merawat kecantikannya. Bahkan, sekarang sasaran produk kecantikan termasuk di dalamnya produk perawatan tubuh bukan cuma perempuan, tapi juga laki-laki. Karena laki-laki jaman sekarang kan banyak yang sadar penampilan.

Saya juga optimis mengembangkan usaha ini karena melihat sekitar saya. Di Bali ada banyak sekali hotel dan tempat peristirahatan yang menyediakan fasilitas spa dan perawatan tubuh. Jadi, enggak usah jauh-jauh dulu, cukup menawarkan produk saya ke berbagai hotel dan spa yang ada di Bali.

Itu yang Anda lakukan dalam memperkenalkan produk Anda pertama kali?
Ya. Saya sadar, kalau langsung dijual, siapa yang mau beli? Selain itu, dana dan tenaga yang saya miliki sangat terbatas. Saya harus memilih, mau fokus pada pembuatan dan pengembangan produk atau pemasaran dan pengembangan brand.

Saya memilih yang pertama. Makanya saya pilih model pemasaran yang simpel. Saya datangi hotel-hotel, salon, serta spa di seputar Bali, saya tawarkan mereka untuk memakai produk lulur scrub saya. Tentu saja gratis. Ini saya maksudkan juga sebagai uji coba, apakah konsumen menyukai produk saya.

Bagaimana sambutan awal?
Sangat bagus. Hampir semua hotel dan spa yang saya berikan sampel produk mengaku konsumennya puas. Tapi sambutan memuaskan ini enggak langsung bisa dirasakan begitu sampel saya bagikan lho. Butuh waktu sampai mereka berani mencoba memakai produk saya. Harus saya rayu dulu. Ini wajar, kulit manusia kan sensitif. Salah-salah, produk baru bisa membuat iritasi atau alergi.

Selanjutnya?
Selanjutnya hotel-hotel tersebut mau terus memakai produk saya. Tapi satu kekurangannya, mereka mau pakai produk kami, tapi tanpa label Bali Alus. Rata-rata Hotel kan menempelkan label mereka sendiri di semua produk yang disediakannya. Dan seiring berjalannya waktu, hotel-hotel itu tidak lagi membeli langsung pada saya. Melainkan lewat supplier.

Maksudnya?
Jadi, setelah jenis produk yang saya buat makin banyak, saya makin tidak punya waktu untuk mengurus pemasaran. Dan setelah nama Bali Alus mulai dikenal, banyak orang yang menawarkan ingin memasarkan produk saya. Saya pikir ini juga ide yang baik. Sekalian bagi-bagi rezeki juga kan.

Akhirnya saya putuskan untuk tidak lagi melakukan penjualan langsung. Karena itu saya juga tidak mau membuka toko, outlet, atau gerai. Semua produk Bali Alus hanya tersedia di workshop saya. Supplier yang mengambil atau membelinya dari saya, selanjutnya mereka menjual produk saya ke konsumen.

Yang unik, saya tidak mengikat para supplier ini dengan harga khusus. Mereka bebas menjual produk dengan harga berapa saja. Tapi tentu supplier yang memberi harga termurah akan lebih laku jualannya, kan. Jadi biar mereka bersaing secara sehat.

Berarti Anda tidak menjual produk Bali Alus secara eceran?
Meski sebenarnya tidak melayani penjualan ritel atau eceran, tapi saya bukan orang yang kaku. Banyak orang dari luar kota yang mendengar tentang Bali Alus menyempatkan datang ke workshop saya. Karena mereka sudah jauh-jauh datang, saya selalu membolehkan mereka beli eceran. Kan mereka rata-rata cuma untuk konsumsi pribadi.

Yang menyenangkan, biasanya setelah pulang ke kota masing-masing dan mencoba produk saya, mereka akhirnya tertarik untuk memasarkan Bali Alus di kotanya. Jadilah sekarang agen-agen Bali Alus sudah tersebar di banyak kota besar di seluruh Indonesia. Akhirnya tanpa sengaja saya menemukan cara membesarkan brand saya secara gratis.

Yang unik juga, karena Bali banyak didatangi turis, produk saya pun sampai ke luar negeri. Sama dengan turis Indonesia, mula-mula mereka beli untuk konsumsi sendiri. Setelah pulang ke negaranya, ada yang memesan untuk dijual lagi. Yang saya tahu Bali Alus sudah sampai di Korea, India, Singapura, dan Malaysia.

Ada cara lain mengenalkan Bali Alus pada khalayak? Lewat iklan mungkin?
Kalau iklan belum. Seperti saya bilang tadi, saya lebih memilih fokus pada produksi. Pengenalan produk, selain lewat agen yang tersebar di berbagai kota, juga lewat ajang pameran. Sejak 3 tahun lalu saya rajin mengikuti berbagai pameran, terutama di Jakarta dan Bali. Khusus untuk pameran, saya menjual ritel.

Anda jalan sendiri?
Enggak kok. Banyak yang membantu. Kebetulan, sejak awal saya bergabung dengan koperasi. Oleh koperasi saya dibantu modal dan mendapat banyak pengarahan. Koperasi juga yang mengenalkan saya dengan ajang pameran. Selain koperasi, yang juga banyak membantu saya adalah Dewan Kerajinan Nasional Daerah atau Dekranasda, dan Disperindag.

Ngomong-ngomong, berapa sih modal yang Anda keluarkan saat pertama kali merintis Bali Alus?
Untuk modal awal saya menghabiskan sekitar Rp 100 juta. Setengahnya dari kocek pribadi, setengahnya lagi dari bantuan koperasi.

Saat ini, produk Bali Alus mencakup apa saja?
Banyak ya. Ada puluhan, mulai dari lulur scrub, lulur bubuk, body lotion, masker, sabun batang, sabun sirih untuk vagina, sabun transparan, massage oil, bath foam, garam mineral, ratus, herbal rempah, masker rambut, sampo, kompres mata, dan masih banyak lagi.

Apa kendala yang masih Anda temui?
Sampai saat ini, saya masih fokus dengan pengembangan produk. Masalah yang sering saya temui adalah bagaimana membuat produk yang tahan lama, tapi tanpa proses dan zat kimia.

Ya, gara-gara ingin produk Bali Alus benar-benar alami, jadilah saya menggunakan semua bahan baku asli tumbuh-tumbuhan, bukan sintetis. Akhirnya, produk Bali Alus enggak bisa awet dalam jangka waktu panjang. Setelah berbagai cara saya lakukan, dioven berulang kali, maksimal produk Bali Alus bisa disimpan 8 bulan.

Mengapa harus bahan baku asli?
Sebab dibandingkan dengan essens, bahan baku asli khasiatnya pada kulit akan terasa berbeda sekali.

Berarti Anda menggaransi Bali Alus bebas bahan kimia?
Ya, saya jamin. Tentu terkecuali untuk jenis produk tertentu yang harus menggunakan alkohol. Bahkan, untuk menjaga keaslian dan kemurnian bahan baku, sebagian besar saya tanam dan budidayakan sendiri. Memang repot, tapi saya puas.

Hanya lavender yang saya tidak bisa tanam sendiri. Sudah pernah saya coba, tapi gagal. Jadi satu-satunya produk yang saya tidak bisa jamin keasliannya adalah produk dengan wangi lavender. Karena untuk lavender saya gunakan minyak atau esens lavender yang saya impor dari luar.
Kalau yang lain, apakah itu avocado, jasmin, chocolate, atau stroberi, semua saya suling sendiri minyaknya dari buah asli. Lihat lulur-scrub stroberi ini, kelihatan kan, aslinya. (Kadek membuka kemasan dan menunjukkan lulur-scrub buatannya).

Buah stroberi enggak bisa halus meski sudah digiling. Tetap kasar karena ada biji-bijinya. Selain itu, dari wanginya juga kita bisa tahu tingkat keaslian bahan baku. (Memang, lulur scrub stroberi buatan Kadek begitu terasa wangi stroberinya hingga mampu menerbitkan air liur. Begitu pula dengan lulur scrub cokelatnya).
Satu yang saya utamakan, higienitas. Karena produk saya menggunakan bahan asli, sangat rentan jika ada sedikit saja kotoran atau mikroba yang masuk ke adonan atau ramuan. (Di workshop-nya, Kadek dan seluruh karyawannya wajib memakai masker penutup mulut dan hidung sepanjang hari)

Sekarang Anda dibantu berapa karyawan?
Saya bereksperimen sendiri selama 4 tahun lebih. Tahun 2001, saya mulai punya karyawan. Awalnya hanya 2 orang. Yang satu untuk bantu mengaduk adonan, satunya lagi untuk mengurus packaging. Sekarang, karyawan saya ada 30 orang di bagian produksi, 3 orang untuk melayani tamu dan agen yang datang ke workshop.

Apa sih obsesi Anda?
Ingin mengembangkan Bali Alus hingga bisa mendunia. Saya bermimpi suatu hari nama Bali Alus bisa dikenal seperti Body Shop dan teman-teman.

Terakhir, bagaimana dukungan suami dan anak-anak?
Oh, suami dan anak-anak saya sangat mendukung. Mereka mengerti kesibukan saya. Suami, Putu Kater ST, banyak membantu saya, terutama mengelola keuangan. Anak-anak, Putu Kay Kiandra (3,5) dan Kadek Kesahwa Keano (1,5), sering saya bawa ke workshop, terutama hari Sabtu. Biar mereka lihat bagaimana Mamanya bekerja. (Anastasia Sibarani/Nova)



Bali Alus
Jl Bung Tomo V/No 1 Denpasar
HP 08155735795
Telp 62-361-8568768

Sunday, October 18, 2009

Memulai Bisnis Online Dengan Make Money blog

Memulai Bisnis Online Dengan Make Money Blog

Bisnis online saat ini menjadi sebuah hal yang sedang digembor-gemborkan sebagai langkah yang bisa ditempuh sebagai sumber penghasilan baik utama ataupun tambahan. Hal ini dikarenakan lebih susahnya mencari pekerjaan di dunia offline. Terutama bagi yang merasa tidak mempunyai skill. Karena untuk menjadi seorang blogger tidak diperlukan skill khusus. Lalu apakah semudah yang mereka (calon blogger) pikirkan dan bayangkan untuk melakukan bisnis online ?


Tentu saja tidak semudah dan segampang itu, banyak sekali proses, ritual, serta langkah-langkah bisnis online dan make money yang perlukan? Jika anda mempunyai sebuah gambaran dalam benak anda bahwa bisnis online sangatlah mudah maka hilangkan niat anda untuk make money online.

Lalu sebenarnya dari mana memulai bisnis online itu?
Apa saja yang diperlukan dalam bisnis online?

Menurut pengalaman saya, tentunya anda harus mempunyai sebuah blog yang nantinya akan digunakan sebagai tempat mendulang dollar. Blog tidak harus berbayar, kita bisa mendapatkan penghasilan dari bisnis online dengan modal Rp. 0 alias gratis. Anda bisa membuat blog menggunakan free dari blogger.

Jadi saran saya buatlah terlebih dahulu sebuah blog gratisan misal blogger yang berdomain *.blogspot.com [...]



Posting Yang Masih Berhubungan:

  1. Langkah Awal Memulai Monetisasi Blog Sebuah pekerjaan yang saat ini cukup menggiurkan adalah monetisasi...
  2. Menghasilkan Uang Lewat Blog Indonesia Mendapatkan penghasilan/ gaji 20 juta perbulan? mungkin anda pernah membaca...
  3. Monetisasi Blog : Menghilangkan iklan yang ga Perlu Langkah yang perlu diperhatikan untuk monetisasi blog adalah mencari...
  4. PayMent From BlogsVertise Buat penyemangat teman-teman nih yang mau terjun ke dunia bisnis...
  5. Blog Tips: Kurangi Widget Sidebar Anda Kemaren saya membaca postingan mengenai tips blog dimana agar kita...
  6. Posisi Keyword Blog Dalam Search Engine Google Search Engine Optimasi atau lebih familiar disebut SEO. Ini merupakan...
  7. Persyaratan Mudah Membuat Blog 2. Persyaratan Membuat BlogUntuk mempunyai sebuah blog tidaklah diperlukan biaya...
  8. Ngelink Blog BambangOke Bagi yang mau link blogroll silahkan tinggalkan komentar dengan isi...
  9. Free Backlink dari BLog PR 4 (Gratis) Dalam memonetisasi blog, pagerank merupakan salah satu kriteria yang...
  10. Menambahkan Tombol Digg Pada Postingan Blog Digg merupakan sebuah Social Media yang dapat digunakan sebagai media...

Artikel Memulai Bisnis Online Dengan Make Money Blog diperoleh dari Tutorial SEO.
Kunjungi Tutorial SEO Blog untuk informasi seputar SEO dan Bisnis Online.

Friday, October 16, 2009

8 Kisah Sukses Para Pebisnis Adsense

Postingan kali ini di tujukan bagi para pebisnis adsense dan juga bagi para peserta kontes seo Stop Dreaming Start Action. Seperti yang kita ketahui bersama, bahwa banyak sekali Blogger yang menggunakan program ini untuk meningkatkan kondisi finansial mereka, memang pada awalnya saat menggeluti dunia Adsense banyak sekali duka nya.. sulit mendapatkan traffic, Harga CPC yang kecil, dan juga untuk orang indonesia sendiri adalah kendala bahasa, yaitu adsense yang tidak support bahasa indonesia.. pernahkah anda berpikir “apakah adsense bisa menghasilkan uang yang sangat banyak” jawabannya bisa.. dan ada 8 orang yang sekarang ini disebut sebagai Top 8 Google Adsense Earners tingkat dunia… mereka ini bisa berpenghasilan minimal $10.000 per bulan.. nah ingin tahu siapa saja mereka ini??

Ingin tahu siapa saja orang yang sukses dari Google Adsense?? 8 orang berikut ini adalah orang yang memiliki penghasilan terbesar dari google adsense.. kebanyakan dari mereka adalah orang yang membuat website bertipe user generated content.. yang artinya content dari web mereka di isi dan di submit oleh pengguna web itu sendiri untuk di share atau di bagikan kepada orang lain.. karena situs semacam ini akan sangat memiliki traffic yang melimpah sehingga mereka akan kebanjiran traffik setiap harinya.. dalam bisnis adsense Traffic=Uang… nah mari kita simak profil dari 8 orang sukses ini.. yang dikumpulkan dari berbagai sumber

1. Markus Frind - PlentyOfFish.com - $300,000 (Rp.3 Milyar) Per bulan

Jika anda belum pernah mendengar nama orang ini, maka silahkan menuju website beliau di Plentyoffish.com dia ini adalah orang yang membuat website layanan gratis online dating dari apartemennya seorang diri. tidak lama setelah itu websitenya menjadi salah satu dari Website Dating Online yang terbesar..

2. Kevin Rose - Digg.com - $250,000 (Rp 2.5 Milyar) Per Bulan

Kevin Rose mulai mendirikan Digg pada desember 2004, digg ini adalah situs social marketing yang mana kebanyakan isinya adalah berita, video dan gambar.. yang disubmit oleh usernya kepada user lainnya untuk dibaca dan dilihat.. pada dasarnya setelah anda mendaftar di situs ini, anda dapat mensubmit berita anda dan orang lain akan membaca berita anda, dan jika mereka suka dengan berita anda, maka mereka akan melakukan “Digg” dengan begini rating berita anda akan semakin baik dan bisa saja masuk ke halaman pertama berita terbaik disitu.. nah jika sudah ada di halaman pertama maka yang terjadi adalah… LEDAKAN TRAFFIC

3. Jeremy Schoemaker - $140,000 (Rp.1.4 Milyar) per month

ShoeMoney dapat dianggap sebagai salah satu internet marketer terbaik dunia, orang ini sangat hebat dalam masalah Search Engine dan SEO tentunya. dia juga tahu bagaimana melakukan setting pada website nya untuk mendapatkan traffic yang optimal, pernah dalam satu bulan dia mendapatkan cek sebesar $132,994.97. Coba bayangkan betapa sulitnya mencairkan cek sejumlah itu!!

Tetapi tidak seperti Publisher lainnya, dia mendapatkan jumlah sebanyak itu dari Ratusan Situs dan Ribuan Domain

4. Jason Calacanis - Weblogs, Inc. - $120,000 (Rp.1.2 Milyar) per month

Beliau ini adalah Pembuat dari Weblogs, Weblogs ini adalah jaringan dari blog dan kira kira saat ini dia bisa menghasilkan pendapatan $4000 per hari dari Google Adsense, Kemudian dia menjual perusahaan ini kepada AOL seharga $25 Juta. Namun dia mengumumkan pengunduran dirinya dari dunia blogging pada tengah tahun kemarin yaitu juli 2008, sekarang dia hanya fokus kepada Email Campaigns

5. David Miles Jr. & Kato Leonard - FreeWebLayouts.net- $100,000 (Rp.1 Milyar) per month

Menurut artikel dari Washington Post, pasangan berusia 20 tahun ini di klaim bisa menghasilkan $100.000 per bulan dari Google Adsense melalui situs mereka FreeWebLayouts.net yang menyediakan template atau layout untuk Myspace.. saat ini banyak sekali situs semacam ini yang menyediakan Template untuk Myspace

6. Tim Carter - AskTheBuilder.com - $30,000 (Rp. 300 Juta Saja) per month

Tim Carter adalah seorang tukang ledeng dan tukang kayu profesional dengan acara radionya sendiri, dia mulai membangun website itu pada tahun 1995 dengan tujuan utama untuk melayani para penggemarnya.. Pada April 2004 Carter mulai mempelajari adsense dan memasangnya pada situsnya, dengan sedikit pengoptimalan website nya dia bisa meningkatkan penghasilannya dari $1.500 menjadi $7.500.

7. Joel Comm - e-book - $24,000 (Rp. 240 Juta saja) per month

Joel Comm.. siapa yang tidak kenal, banyak internet marketer dan blogger yang menganggap dia sebagai guru adsense atau pakar adsense.. yang menulis ebook berjudul What Google Never Told You About Making Money with Adsense. dengan e-book dan website nya dia telah menghasilkan sekitar $23,458.46 antara bulan november 2005 hingga desember 2005. Check Stat Adsense beliau di Sini

8. Shawn Hogan - DigitalPoint.com - $10,000 (Rp 100 Juta Saja) per month

Shawn Hogan adalah pendiri dari forum DigitalPoint, sebuah forum yang berisikan banyak informasi mengenai Search Engine, Marketing, Bisnis, Design dan pengembangannya kemudian juga tentang produk dan jasa. Menurut Artikel dari New York Times dia menghasilkan sekitar $10.000 per bulan dari Google Adsense

Member dari Forum tersebut berspekulasi bahwa dia telah menghasilkan dua kali lipat dari jumlah tersebut.

Diterjemahkan dari : Sini Oleh Revarius

Nah itulah daftar 8 orang sukses dari Google Adsense.. mungkin data di atas sudah Basi.. dan mungkin saja sekarang sudah ada orang baru yang bisa meraih di level segitu.. untuk yang di indonesia saja misalnya.. kita semua sudah mengenalnya kan?? Cosa Aranda.. nah bapak Cosa Aranda juga pernah menerbitkan Ebook yang berisi sebuah Wawancara dengan para Publisher Sukses dari Indonesia..

Tetap semangat untuk bisnis adsense dan Stop Dreaming Start Action

Info dari
Varius Opinion

Wednesday, October 14, 2009

Mark Zuckerberg (24), Pengusaha online muda terkaya didunia



Kita sudah sering mendengar tentang berita Orang Terkaya di Dunia melalui majalah Forbes. Para pengusaha tersebut didominasi oleh para pengusaha di bidang migas dan property dan beberapa di bidang teknologi. Namun ada baiknya jika kita mengetahui siapa orang terkaya di dunia yang berhasil membukukan kekayaannya melalui bisnis online.

1. Mark Zuckerberg (24)
Pendiri Facebook Memiliki kekayaan sebesar $700 Million atau sekitar Rp7 Trilyun





                                                                       

Friday, October 9, 2009

SUKSES BERBISNIS

Tujuan utama seseorang terjun ke dunia bisnis adalah kebebasan financial dan waktu. Untuk berhasil dalam berbisnis tentu diperlukan tips cerdas selain tentunya doa. Berikut beberapa tips yang sekiranya dapat dilakukan.

Bekerja lebih cerdas. Jadi bukan berapa banyak yang dikerjakan tetapi apa yang dikerjakan dan seberapa baik anda melakukannya. Ada banyak cara menjalankan bisnis tanpa anda harus menyiksa diri dengan banting tulang dan peras keringat.

Ketepatan adalah hal utama, setelah itu ciptakan momentum. Tidak setiap saat kita memperoleh kesempatan kedua, oleh karena itu penting melaksanakan sesuatu secara benar dalam kesempatan pertama. Jadi lebih baik memperkenalkan produk kita secara hati-hati dan seksama. Jangan terburu-buru karena nantinya ddapat menyesal.

Temukan bidang yang cocok. Jadilah seorang ahli dibidang yang digeluti. Lakukan segala sesuatunya dengan senang hati, sungguh-sungguh dan terbaik.

Terus meningkatkan kualitas. Secara perlahan dan pasti kita harus selalu meningkatkan kualitas produk dan layanan yang dimiliki.

Kreatif. Adopsi dan terapkan berbagai teknik inovasi diluar bidang yang digeluti. Jadi tetap bumbata atau bungan mata dan telinga terhadap sekeliling kita.

Dengarkan setiap kebutuhan pelanggan kita. Keberhasilan datang pada saat kita memberikan apa yang diinginkan pelanggan. Datangi dan ajak pelanggankita untuk mengetahui apa yang diinginkan mereka. Jual solusi, bukan hanya produk.

Rencanakan keberhasilan. Kita harus tahu kemana kita akan pergi dan bagaimana cara mencapai hal tersebut. Terlalu banyak pengusaha yang disibukkan oleh pekerjaan harian tanpa memiliki rencana jangka panjang bagi bisnisnya. Putuskan akan dibawa kemana perusahaan kita dalam jangka waktu dua, tiga atau lima tahun kedepan. Rencanakan aksi untuk meraihnya.

Ambil keuntungan dari perubahan. Perubahan dalam pasar yang kita geluti menjadi sesuatu yang tak terelakkan. Oleh karena itu ambil keuntungan darinya. Jadilah pemimpin dalam perubahan di pasar yang digeluti. Lebih baik salah dalam mencoba hal yang baru daripada hanya menjadi pengikut ide perubahan orang lain.

Berfikirlah sebelum bertindak. Hal yang bodoh dan tidak efeisen melakukan sesuatu yang seharusnya tidak perlu dilakukan.

Selalu menjanjikan hal lebih terhadap pelanggan. Cobalah menyediakan segala sesuatunya melebihi harapan dari pelanggan kita. Berilah berbagai ekstra yang tak dapat mereka peroleh selain di produk dan layanan kita. Sebab pelanggan, nantinya, akan selalu menigngat apa yang telah kita lakukan terhadap mereka.

Wednesday, October 7, 2009

INTERNET MENGUBAH CARA BERBISNIS

Online Marketing Makin Marak

Beberapa kasus di Amerika telah membuktikan bahwa internet atau online marketing telah mengubah cara berbisnis masyarakat saat ini. Era keemasan TV mulai tersaingi oleh online marketing ini. Online marketing saat ini telah mengalami evolusi. Tingkat kepercayaan dan hasil-hasil yang bisa diukur semakin lebih baik.Kepercayaan masyarakat juga mengalami peningkatan, dan beberapa survey yang dilakukan oleh beberapa perusahaan seperti Dr. Pepper Coke, McDonalds, Reebok, dan Sony, melaporkan bahwa belanja di media online semakin meningkat.
     Online marketing bukan lagi dianggap bisnis main-main. Forrester Reserach melaporkan bahwa belanja iklan global data tahun 2004 telah mencapai lebih dari US$ 33 miliar. Email marketing sendiri telah mengalami peningkatan dari US$ 2.1 miliar diathun 2003 menjadi US$ 6.1 miliar ditahun 2008.
     Saat ini, semakin banyak perusahaan yang memanfaatkan teknologi internet untuk menjalankan prokram-program promosinya secara agresif. IT Marketing Trends juga telah mensurvey bahwa lebih dari 45% marketing dibidang teknologi pada tahun 2004 akan dibelanjakan di online.
     Mungkin diantara kita masih ada yang ingat, ketika dulu pertama kali kita menerima program-program promosi berupa e-mail dengan file attachment e-clip. Kini, banyak perusahaan yang telah menggunakan SMS sebagai media promosi mereka, misalnya McDonalds. Ternyata, hasilnyapun diluar dugaan. Bisnis mereka meningkat secara eksponensial. Hal itu disebabkan semaikin baiknya tingkat efeisensi dalam hal biaya jika dibandingkan dengan kanal media lain yang non internet. Mengapa online marketing melalui viral marketing bisa berhasil?. Salah satunya adalah karena sifatnya yang natural dan sosial. Umumnya orang lebih percaya kepada rekomendasi orang yang dii percaya daripada iklan di surat kabar, radio atau televisi.

Konsep yang unik

Viral marketing adalah konsep baru wirausaha yang unik. anda tidak perlu menjadi pemilik perusahaan besar guna menjalankan program dan memulai bisnis cara ini. Bertolak belakang dengan konsep wirausaha secara umum. Anda juga tidak perlu beradu nasib dengan membeli produk lalu kita  jual kembali dengan harga yang tak pasti hanya untuk mendapatkan keuntungan. Viral marketing benar-benar 100% bebas resiko dan tidak perlu menjual. Di viral marketing anda juga tidak dituntut harus benar-benar pintar dan kreatif layaknya sang inovator karena memang sebenarnya anda tidak melakukan penjualan apapun. Konsep penjualan viral marketing yang bersandar pada kebiasaan seseorang untuk mempercayai saran dari orang yang telah dikenalnya, juga juga dapat dimanfaatkan dalam online marketing. Seseorang bisa mengirimkan berbagai penawaran produknya kepada jaringan  teman dan relasinya melalui e-mail. Hal ini juga tentu sangat menghemat waktu, tenaga dan biaya bila dibandingkan dia harus berkeliling. Pada waktu ia mengirimkan penawaran tersebut, ia tidak perlu membeli stok barang yang dimaksud, tentu saja hal ini memperkecil resikonya sebagai pengusaha. Tanpa disadari orang dalam contoh diatas telah melaksanakan viral marketing secara online.
     Bayangkan bila konsep yang sama dilakukan oleh sebuah perusahaan besar. Berapa besar penghematan yang bisa didapatkan dari melakukan sistem promosi semacam ini. Biaya hasil penghematan tersebut dapat dialihkan  untuk melakukan investasi dan pengembangan di bidang lain.

---------------
Sumber : Computer Easy.

Friday, September 18, 2009

Memulai Usaha Rumahan Dengan Dana Terbatas

Salah satu keluhan yang sering diajukan ketika memilih bisnis rumahan adalah tidak punya dana yang mencukupi. Anggaran sangat terbatas - tapi tetap ingin memulai usaha rumahan , bagaimanapun caranya.

Banyak usaha rumahan yang tidak membutuhkan biaya yang besar saat memulainya. Pilih bisnis yang tepat dan Anda tidak akan menghabiskan banyak uang untuk mendapatkan peluang menghasilan pendapatan.

Jika Anda memiliki keterampilan yang bisa Anda tawarkan sebagai jasa. Desain website, tutoring, menjadi asisten virtual ... mungkin Anda sudah memiliki semua yang diperlukan untuk menjalankan salah satu bisnis ini. Yang Anda butuhkan adalah klien. Affiliate marketing selain cukup populer, juga menantang. Banyak yang memulainya dari free hosts seperti Blogger.com, kemudian berpindah menjadi paid hosting ketika mereka menghasilkan uang yang cukup. Program Affiliate biasanya diikuti dengan gratis, dan Anda akan mendapatkan cara bagaimana orang membeli melalui link Anda.

Ini tidak sesederhana melemparkan beberapa link dan berharap. Ini kesalahan yang sering terjadi. Anda harus memberikan alasan agar orang meng-klik link Anda dan melakukan pembelian. Review cukup populer untuk melakukan ini. Berlakulah jujur, sebutkan kekurangan serta kelebihannya, dan dapatkan kepercayaan orang lain dengan memberikan informasi yang berkwalitas.

Apapun jenis usaha yang Anda mulai, Anda harus mencintai apa yang Anda kerjakan dan tahu bahwa ada orang lain yang menyukai hasil pekerjaan Anda. Jika tidak seorangpun yang ingin membeli dari Anda, maka tidak ada titik awal dalam melakukan bisnis.

Salah satu hal terbaik yang bisa Anda lakukan untuk usaha rumahan adalah dengan investasi ulang. Jika Anda belum memerlukan hasil bisnis untuk hal yang mendesak, gunakan untuk mengelola agar bisnis rumahan Anda semakin baik. Sehingga dari waktu ke waktu akan membantu Anda menghasilkan lebih banyak pendapatan.

Memang tidak mudah memulai usaha rumahan dengan anggaran yang terbatas. Tapi ada banyak pilihan untuk memulainya dengan biaya yang rendah , yang masih memungkinkan untuk menghasikan uang darinya. Tidak ada jaminan kesuksesan dalam bisnis; hanya upaya Anda yang akan menentukan keberhasilan Anda dimasa datang.

By: Stephanie Foster
Sumber: www. GetACoder.com
Diterjemahkan oleh: Iin - Tim Pengusaha Muslim.com

Sunday, August 30, 2009

Usaha Sampingan

Menurut Anjar Priandoyo , ada beberapa alternatif pekerjaan sampingan yang bisa kita ambil yaitu:

1. Pekerjaan yang terkait dengan kompetensi pekerjaan
- Mengajar, untuk professional di bidang tertentu, khususnya support function (Network, IT, Pajak, HR). Itu alasannya kita perlu punya S2.
- Part-time konsultan, beberapa teman membantu proses rekrutmen, mengaudit laporan keuangan perusahaan kerabat, atau membantu proses implementasi ERP. Parttime ini bisa skala besar atau skala kecil sekedar memberikan saran kepada seorang teman yang bingung memilih sekolah ataupun rumah.

2. Bisnis mandiri yang terkait kompetensi pekerjaan
- Punya perusahaan mandiri yang bisa menghandle project-project internal dikantor ataupun project external yang kantor tidak mau handle (beresiko tinggi, rawan sikutan atas bawah)
- Membuka kios voucer/HP oleh anak Telco

3. Bisnis mandiri yang terkait dengan kapasitas pekerjaan
- Punya carteran mobil untuk kontraktor oleh anak Tambang, mobil carteran dititipkan ke koperasi perusahaan
- Jasa pengurusan passpor untuk petugas imigrasi
- Jasa pengurusan SIM/STNK untuk PNS di Samsat
Mungkin untuk kategori ketiga ini agak rawan-rawan juga, untuk PNS mungkin peluangnya lebih besar ya

4. Bisnis mandiri yang independen dari pekerjaan
- Buka warung makanan, untuk yang punya keahlian memasak
- Toko kelontong (Alfamart)
- Membuat majalah/blog
- Membuat jasa design grafis

Pertanyaannya:
1. Perlukah kita menyiapkan bisnis sampingan ini?
2. Sudah sejauh mana usaha yang kita siapkan untuk mewujudkan hal ini?
3. Ada pengalaman dan cerita lain seputar membangun usaha?